5 REKOMENDASI TEMPAT BUKBER DI KULON PROGO DENGAN VIEW ALAM

Gambar Cafe Teras Menoreh

Kulon Progo dikenal dengan keindahan alamnya yang memukau, mulai dari perbukitan yang hijau hingga hamparan persawahan yang asri. Pemandangan alam ini semakin menawan, terutama saat matahari terbenam. 

Di bulan Ramadhan, banyak orang mencari tempat yang nyaman untuk berkumpul dan berbuka puasa bersama. Kulon Progo menawarkan berbagai cafe maupun resto yang tidak hanya memiliki suasana tenang dan nyaman, tetapi juga menyajikan pemandangan alam yang menenangkan, jauh dari hiruk-pikuk kota. Berikut adalah beberapa rekomendasi tempat bukber di Kulon Progo dengan view alam yang memukau.

Marron Cafe

Suasana sore di marron cafe
Suasana sore di marron cafe (sumber ig : @marroncafe.id)

    Marron cafe adalah cafe pertama yang bisa kamu kunjungi saat berada di kulon progo. Cafe ini menawarkan pemandangan perbukitan hijau dan hamparan persawahan yang memukau, menciptakan suasana yang sejuk dan menenangkan. Mengusung konsep outdoor yang nyaman dan asri, Marron Cafe memiliki area luas dengan berbagai pilihan tempat duduk, mulai dari lesehan hingga kursi yang nyaman, cocok untuk menikmati waktu berbuka puasa.

    Di sini, kamu bisa menemukan berbagai pilihan menu, mulai dari hidangan western hingga makanan khas Indonesia, dengan harga yang sangat terjangkau, mulai dari Rp4.000 saja. Khusus di bulan Ramadhan, Marron Cafe juga menawarkan paket berbuka puasa yang sangat ramah di kantong, dimulai dari harga hanya Rp25.000. Dengan suasana yang menyegarkan dan menu yang lezat, Marron Cafe menjadi pilihan sempurna untuk berbuka puasa bersama teman dan keluarga.

    Selain itu, Marron Cafe juga dilengkapi dengan fasilitas pendukung lainnya, seperti mushola untuk beribadah dan WiFi gratis, sehingga kamu bisa tetap nyaman berlama-lama sambil menikmati hidangan yang sudah kamu pesan. Untuk info lebih lanjut langsung ke @marroncafe.id

    Lokasi : Jl. Nanggulan – Samigaluh, Tileng, Pendoworejo, Girimulyo, Kulon Progo, Yogyakarta
    Jam Operasional : 14.00 – 21.00 WIB (Selama bulan Ramadhan)

    Teras Menoreh

    Suasana Teras Menoreh Cafe & Resto
    Suasana Teras Menoreh Cafe & Resto (sumber ig: @teras.menoreh)

    Sesuai dengan namanya, Teras Menoreh menawarkan pemandangan yang memukau, di mana kamu bisa menikmati keindahan persawahan dan pegunungan Menoreh yang asri di Kulon Progo. Cafe yang satu ini memiliki konsep unik dengan gazebo, pendopo, dan area outdoor yang nyaman. Selain itu, tersedia sepeda yang bisa kamu sewa untuk berkeliling sekitar sambil menunggu waktu berbuka. 

    Menu makanan di Teras Menoreh sangat beragam, mulai dari hidangan berat, minuman, hingga camilan, dengan harga mulai dari Rp 5.500 saja. Bukan hanya itu, terdapat juga paket berbuka puasa mulai dari harga Rp 14.500, di mana kamu sudah mendapatkan makanan berat lengkap dengan es teh dan kurma. 

    Terdapat fasilitas wifi dan mushola yang tersedia membuat kamu tak perlu khawatir untuk menunaikan sholat selama berkunjung. Untuk info lebih lanjut langsung ke @teras.menoreh

    Lokasi : Jl. Persandian, Ngipikrejo, Banjararum, Kalibawang, Kulon Progo, Yogyakarta
    Jam Operasional : 10.00 – 22.00 (weekdays), 09.00 – 23.00 (weekends)

    Joglo Girli Resto & Cafe

      Joglo Girli Resto & Cafe mengusung konsep pedesaan yang asri, dengan pemandangan pepohonan hijau dan aliran sungai yang menenangkan. Cafe ini memberikan suasana alam yang memanjakan mata, ditambah dengan udara sejuk yang membuatnya semakin nyaman untuk bersantai. 

      Dengan area yang luas, cafe ini menawarkan berbagai pilihan tempat, seperti area outdoor, joglo, limasan, dan cakruk. Selain itu, bagi yang ingin merasakan petualangan seru, tersedia aktivitas off-road menyusuri sungai dengan jeep. 

      Selama bulan Ramadhan, Joglo Girli Resto & Cafe menawarkan menu berbuka puasa hemat dengan harga hanya Rp 19.800. Jangan lupa untuk melakukan reservasi sebelum berkunjung agar kamu bisa menikmati pengalaman bukber yang menyenangkan ya. Untuk info lebih lanjut langsung ke @joglo.girli

      Lokasi : Kembang, Margosari, Pengasih, Kulon Progo, Yogyakarta
      Jam Operasional : 16.00 – 23.00 (Selama Bulan Ramadhan)

      Kopi Ingkar Janji

        Tempat selanjutnya yang akan mincaf rekomendasikan untuk buka puasa bersama keluarga adalah Kopi Ingkar Janji. Resto ini menawarkan suasana yang nyaman dengan playground outdoor yang terletak di tengah hamparan sawah, serta pemandangan perbukitan yang menyejukkan. 

        Playground ini tidak hanya cocok untuk anak-anak, tapi juga bisa untuk oleh orang dewasa. Dengan harga yang terjangkau, yaitu Rp35.000 peranak sepuasnya dan Rp15.000 untuk pendamping. Terdapat berbagai wahana seru seperti perosotan, rainbow slide, ayunan, dan masih banyak lagi.

        Selain itu, di resto ini juga disajikan makanan dengan harga belasan ribu yang menggunakan konsep prasmanan, dengan pilihan menu olahan masakan rumahan yang menggugah selera. Kamu bisa memilih tempat makan di area outdoor yang terbuka atau indoor yang lebih nyaman. Jangan lupa untuk melakukan reservasi terlebih dahulu agar acara buka puasa kalian semakin lancar! Untuk informasi lebih lanjut langsung saja ke @ingkarjanjikopi

        Lokasi : Jl. Raya Kaligesing No.17, Tileng, Pendoworejo, Girimulyo, Kulon Progo, Yogyakarta
        Jam Operasional : 13.00 – 21.00

        Menoreh Dreamland

          Jika kamu mencari tempat untuk ngabuburit sambil menikmati suasana alam dan menunggu waktu berbuka, Menoreh Dreamland di Kulon Progo adalah pilihan yang sangat tepat. Terletak di kawasan hutan pinus, cafe ini tidak hanya menawarkan berbagai makanan dan minuman, tetapi juga beragam wahana wisata yang seru, seperti rainbow slide, kereta hutan, rumah balon, taman playground, hingga kegiatan outbound. 

          Di Cafe ini kamu bisa menikmati keindahan alam sambil bersantai dan berfoto di area hutan pinus dan cafe yang estetik, yang pastinya membuat pengalaman berbuka semakin berkesan. 

          Selama bulan Ramadhan, Menoreh Dreamland juga menawarkan paket hemat all you can eat seharga Rp 65.000 dengan menu yang berbeda setiap harinya. Untuk informasi lebih lanjut langsung saja ke @menorehdreamland

          Lokasi : Sokomoyo, Jatimulyo, Girimulyo, Kulon Progo, Yogyakarta
          Jam Operasional : Resto (09.00 – 19.00) Wisata (09.00 – 17.00)